Kritik Orientalis terhadap Hadis dan Bantahannya

SQ Blog - Khasanah hadis selain mendapatkan perhatian dari cendekiawan Muslim, juga diteliti oleh ilmuwan Barat, yaitu Orientalis. SQ Blog mengajak untuk melihat motivasi para orientalis dalam meneliti hadis, siapa saja mereka, kesimpulan-kesimpulan yang mereka hasilkan, sekaligus bantahan terhadap pendapat-pendapat mereka.


Motivasi orientaslis mengkaji hadis
  • Misi agama, dalam hal ini kalngan orientalis berusaha membatasi ruang lingkup hadis yang memiliki peranan besar dalam Islam;
  • Misi akademik, konteks ini memberikan motivasi bagi kalangan orientalis untuk melakukan berbagai analisis karena adanya faktor eksternal, seperti membandingkan dengan al-Quran, ruang lingkup hadis yang sangat luas dan rumit, serta faktor-faktor lain yang mengarah dalam melemahkan kedudukan sunnah;
  • Keberadaan sunnah sebagai sumber hukum dalam Islam, alasan ini muncul karena keterkaitan umat Islam tidak hanya kepada al-Quran tetapi juga kepada hadis. Pada misi ini, orientalis memberikan pengaruh kepada umat Islam dengan beranggapan bahwa sunnah yang ada saat ini tidak lain adalah konstruksi para ulama belakangan,
Kesimpulan Ignaz G. dan Josep S. tentang hadis
  • Ignaz Goldziher merupakan orientalis Yahudi kelahiran Hongaria. Beliau menempati papan atas dari nama-nama orientalis yang mengkaji hadis setelah menerbitkan hasil penelitiannya yang berjudul: Muhammadenism Studients". Kesimpulan beliau tentang hadis ialah masih sampai pada tingkat meragukan. Penelitiannya masih sekedar menyimpulakan sebuah keraguan mengenai keabsahan dan keotentikan hadis-hadis yang ada dalam berbagai kitab hadis.
  • Josep Schact, orientalis ini tidak lain mengikuti jalan pendahulunya, khususnya Ignaz G. Namun, nama beliau sangat terkenal karena menyimpulkan keotentikan dan keabsahan sunnah sama sekali tidak dapat diterima. Ia menolak semua hadis termasuk dalam dua kitab shahih (Shahih Imam al-Bukhari dan Shahih Imam Muslim). 
Teori Projecting Back Josep Schact

Teori inilah yang mengantarkan Josep S. berkesimpulan untukmenolak semua hadis. Teori ini berisi argumen bahwa hadis-hadis yang ada saat ini merupakan konstruksi belakangan pada akhir abad pertama hijriah, yaitu pada masa kepemimpinan Umar bin Abdul Aziz. Untuk mendukung teori ini, beliau melakukan pemutar balikan sejarah. Contoh, Lafazh ketika Khalifah Umar bin Abdul Aziz memerintahkan untuk menulis hadis kepada Syihab al-Zuhri, kemudian ia menjawab: "Aku tidak mungkin melakukan sesuatu yang merupakan perkara bid'ah". Teks ini kemudian diubah oleh Josep Schact dengan "Aku tidak mungkin melakukan sesuatu yang sebelumnya tidak ada". Ungkapan Syihab al-Zuhri inilah yang dikonstruksi ulang oleh josep Schact demi menguatkan argumennya.

Beberapa Bukti bahwa Teori Josep S. adalah Bathil 
  • Melakukan kebohongan dalam melegitimasi pendapatnya dengan merekonstruksi balikan sejarah;
  • Mengenai penulisan hadis, hakikatnya telah ada pada zaman Rasulullah dengan bukti adanya Zahifah-zahifah para sahabat. Tidak demikian yang dianggap oleh Josep bahwa penulisan hadis mulai pada akhir abad ke-1 H;
  • Literatur-literatur sejarah membuktikan bahwa ilmuwan Islam sangat ketat dalam menerima hadis, belum lagi didukung dengan hafalan para generasi awal yang sangat kuat, serta terlihat juga ketekunan dalam generasi-generasi setelahnya untuk memelihara keotentikan dan keabsahan hadis. Hal ini nampak dengan munculnya kitan Jarh dan Ta'dil yang tidak lain membicarakan kategori para penyampai dan penerima hadis.
Sekian
Oleh: Hasrul

Kritik orientalis terhadap hadis dan bantahannya, sanggahan pendapat orientalis, Ignaz G dan Josep Schact

Labels:

Posting Komentar

[blogger][facebook]

SQ Blog

{picture#https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEimSap9ccYY8FQp44yNvjVK6lRtOVpD-gpVKKWSk__oyc8ChkbooHIuh52uDXiZGchcOoPlIazgMEjOjQ5r0b-DftM48h8gDub2yWyKzDdH1VSYDrsmbf1qfYgl5hKaEuiAW8WAQeTmErDqcHjIm3C4GJKWRJv52o5uHAW10S2gOWj4o8nMsdahVxSo/s500/sq%20vlog%20official%20logo%20png%20full.png} SQ Blog - Wahana Ilmu dan Amal {facebook#https://web.facebook.com/quranhadisblog} {youtube#https://www.youtube.com/user/Zulhas1}

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.